twitter



  | Label:
  Ini dia langkah-langkahnya:

Download dulu Android SDKnya disni :
http://developer.android.com/sdk/index.html. Disitu dianjurkan untuk mendowload Android SDK yang sudah dibundle dengan ADTnya. ADT sendiri adalah kepanjangan dari Android Development Tool

Setelah selesai di download, pindahkan file android sdk (adt-bundle-linux-x86.zip) tadi ke direktori Data anda atau direktori home anda. Misal di pidahkan ke direktore /home/usernamekamu/Android.

Download atau install JDK (Java Development Kit) di Linux anda. Download di sini http://www.oracle.com/.  Untuk basis Redhat, bisa download yang versi RPM, sedangkan untuk selain itu, bisa download yang versi tar.gz. Untuk penginstalan versi rpm bisa menggunakan perintah:
$ su
# rpm -ivh jdk-7xxx-xxx.rpm
==========================
xxxx adalah no versi javanya. Jadi disesuaikan aja dengan punya anda.
Setelah dipindahkan saatnya diekstrak.
$ cd ~/Android
$ unzip adt-bundle-linux-x86.zip
Setelah diekstrak nanti akan terbuat satu folder baru yaitu adt-bundle-linux-x86 yang isinya folder eclipse sebagai IDE (Integrated Development Envirom
ent) dan folder SDK yang berisi SDK manager untuk android.
Kalau sudah sekarang saatnya buka sdk androidnya.. Untuk menjajal apakan sdk androidnya sudah bisa running. Caranya:
$ cd /home/usernamekamu/Android/adt-bundle-linux-x86/sdk/tools atau $ ~/Android/adt-bundle-linux-x86/sdk/tools
$ ./android
Apabila benar, maka akan keluar tampilan seperti ini :

0 komentar:

Posting Komentar